PENYULUHAN JAMPERSAL KE TINGKAT RT , DUSUN ,TOMA

Penyuluhan JAMPERSAL dilaksanakan di Kantor Desa Sidomulyo tanggal 3 Oktober 2013 . Hadir Bapak Camat Nanga Pinoh , Sekwilcam , Kepala Puskesmas beserta staff dan dihadiri sekitar 45 orang Ketua RT , TOMA , Ibu Kader , Ibu TP- PKK desa.
Penyuluhan Program JAMPERSAL ( Jaminan Persalinan ) perlu dilakukan sampai ke Tingkat  RT (Rukun Tetangga ) ,TOMA ( Tokoh Masyarakat ) , Ibu - Ibu PKK Tingkat Desa dan Kader Posyandu. Karena Masih banyak masyarakat yang belum tahu tentang JAMPERSAL , Mungkin karena sistem Informasi seperti Koran , TV belum bisa diakses oleh masyarakat kelas bawah dipedalaman. Masyarakat masih banyak yang melahirkan ditolong oleh DUKUN Kampung .Sebagian Masyarakat belum tahu bahwa sekarang ada Program JAMPERSAL ,dimana kalau masyarakat melahirkan di Poskesdes / Puskesmas / RSUD tidak dipungut biaya alias "GRATIS" . Syaratnya mudah , hanya membawa KTP / Kartu Keluarga / Kartu Nikah.
  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Posting Komentar